Thursday, 3 November 2011

Waduh, Surate Salah Maneh!

Berlanjut dari cerita sebelumnya (Pertama Kali part 2) yang bercerita mengenai pengalaman pertamaku sebagai Ketua Pelaksana dalam suatu seminar IT. Dan kini telah berjalan beberapa hari. Mulai dari penyewaan ruangan untuk seminar, microphone, LCD dan tentunya pembuatan proposal.

Ini bukan seminar pertama yang diadakan oleh komunitas, yang berarti proposal dan surat-surat ijin yang bersangkutan sudah disediakan. Namun juga bukan berarti hal yang mudah hanya dengan menggunakan sumber daya lama yang ada.

Proposal dan surat-surat penyewaan sudah dicetak dan langsung aku tanda-tangani, beserta ketua komunitas yang bersangkutan. Dengan pedenya beberapa orang rekan dari divisi perlengkapan langsung meluncur ke sekretariat Himpunan Mahasiswa yang bersangkutan.

Tak lama kemudian, mereka kembali ke kantin. Ke tempat kami berkumpul sebelumnya. Mereka mengatakan bahwa penempatan tanda-tangan untuk ketua himpunan dan ketua program studi salah. Good! Aku dan seorang teman langsung mengedit dan mencetak kembali sesuai yang telah diinstruksikan oleh si ketua himpunan. Selesai sudah.

Dua orang dari divisi perlengkapan kembali meminta tanda-tangan. Perasaan sudah sedikit lega. Namun tiba-tiba mereka kembali lagi,  dan berkata, "Waduh, salah Maneh!" dengan banyak coretan di kertas yang telah kami cetak. Kini kesalahan terletak pada pemberian nomor surat, kepada siapa surat itu ditujukan, dan yaa kira-kira seperti itu.

Kesalahan tidak hanya pada surat, bahkan juga pada lembar pengesahan proposal. Wow, padahal proposal tersebut sudah aku jilid. Fufufu... Setelah semua surat dan lembar pengesahan selesai dibenahi dan ditanda-tangani dan diterima sampai ke ketua jurusan.

Dua orang rekanku mengaku kalau mengalami kesulitan ketika ibu ketua jurusan tersebut menginterogasi dengan beberapa pertanyaan, dan yang akhirnya mengharuskan aku yang langsung menghadap kepada beliau.

Good! Sontak aku langsung berburu ilmu singkat mengenai acara yang aku bawakan pada ketua komunitas. Setelah merasa banyak paham dengan yang sekiranya nanti ditanya, akupun memberanikan diri untuk menghadap pada ibu ketua jurusan.

Dan ternyata! Beliau orangnya sangat welcome.Banyak sekali yang kami bicarakan. Dan yang tadi sangat amat membuat bingung kedua rekanku malah tidak dipertanyakan lagi kepadaku oleh beliau.

Berikut ini adalah beberapa gambar yang mengambil latar di kantin, sembari mengedit surat-surat yang memang salah..
 
Ya ini salah satu hasil surat ijin kita yang sudah direvisi. Huahuahua..

Ini Icang alias Eschar salah satu anggota divisi perlengkapan. Edit-mengedit surat-surat yang mau dicetak lagi.

Ini sampul depan dari proposal acara kita.
 Nah itu di sampingnya ada mas mbah alias mas Syamsul. Koordinator dari divisi perlengkapan. Ya memang sudah berpengalaman.

Itu ada tanda-tanganku lho. Gaya ya? Hehehe.. Maklum baru pertama :D

Kalau ini lembar pengesahan dari proposal kami. Ada bolpoin Angry Bird-nya lagi lho :D

Ini ya gitu deh, perbincangan mereka.

4 comments:

  1. good blog...

    jangan lupa ikut komunitas blogger upnjatim ok....

    mampir dulu

    http://hmsf08.blogspot.com/

    ReplyDelete
  2. iya. Mas Surya sudah ngajak aku jadi anggota grup blogger upnjatim. Dan aku baru tau :D

    Oke, i'll visit :D

    ReplyDelete
  3. Lanjutkan kawan...

    Sala. GiBlog (Gila.Blogger)
    Komunitas Blogger UPN JATIM segera dilaunching..

    ReplyDelete
  4. Siap!

    Oke saya 100% mendukung. Walaupun saya masih tergolonh newbie :D

    ReplyDelete

x